سأمضي ولو كلفتني الطريق وقل الوفي و خان الصديد سأمضي إلى الله يا صاحبي فإني أخاف عذاب الحريق
Senin, 23 Januari 2012
BAHAGIA..MESKIPUN SEDIKIT ASAL BERKAH
Kebahagiaan hampir semua orang mencari dan memburunya. Namun tidak semua mendapatkan hakikatnya. Banyak orang menyangka bahwa kebahagiaan identik dengan harta dan kekayaan. Oleh karena itu seluruh potensi dan kekuatan di kerahkan untuk menumpuk harta dengan segala cara dan perbuatan. Ada juga yang berkata bahwa kebagiaan adalah pada wanita. Karena itu ia berkeliling dunia untuk berzina dengan wanita yang di ingininya. Namun ternyata hanya kebahagian semu yang ia jumpa. Ia berlelah-lelah mencari ke bahagian, padahal kebahagian itu berada di dalam dadanya sendiri. Bahkan dalam keluarga dia jika dibina dengan iman dan taqwa.
BAHAGIA ADALAH MILIK SEMUA
Jangan bersedih hati jika kita dalam keadaan miskin tak punya harta. Berbahagialah! Karena Kebahagian adalah milik semua. Bukan hanya milik para raja yang tinggal di istana yang mewah dan gemerlap dengan emas permata. Bukan pula milik bangsawan yang yang selalu berpakaian anggun dan menawan. Boleh jadi sepetak kontrakan menjadi samudra kebahagian. Begitu pula gaji pas-pasan membuat pemiliknya berada dalam mata air keberkahan yang menentramkan. Subhanalloh…. kebahagian adalah karunia yang Alloh curahkan bagi siapa saja yang Dia kehendaki.
Saudaraku tercinta…inti dari kebahagiaan adalah ikhlas dengan taqdir Alloh. Tak ada yang keliru dengan takdir Alloh. Rizki kita tidak akan pernah tertukar dengan orang lain walau sesuap. Jika kita telah bersusah payah mencari rizqi namun ternyata yang di dapat hanyalah sedikit, maka itulah sebenarnya jatah kita. Memang kelihatannya sedikit tapi keberkahan Alloh bukan terletak pada banyak dan sedikit karunia-Nya. Akan tetapi terletak pada rasa qona’ah dan syukur yang senantiasa hadir disetiap pemberian Alloh. Dengan demikian insya Alloh kita akan di tambah kucuran nikmat yang penuh keberkahan . Alloh swt berfirman:
لَئِنْ شَكَرْتُمْ لَأَزِيدَنَّكُمْ وَلَئِنْ كَفَرْتُمْ إِنَّ عَذَابِي لَشَدِيدٌ
"…Sesungguhnya jika kamu bersyukur, pasti Kami akan menambah (nikmat) kepadamu, dan jika kamu mengingkari (nikmat-Ku), maka sesungguhnya azab-Ku sangat pedih".(QS.Ibrohim[14]:7)
Dengan bersyukur beban dan tekanan hidup akan luntur. Namun jika kita selalu kufur akhir dari lakon kita pasti akan hancur. Oleh karena itu selalu bersyukur merupakan obat serakah yang paling manjur.
BIAR SEDIKIT YANG PENTING BERKAH
Banyaknya harta tidak menjamin keberkahan. Namun keberkahan adalah kebaikan yang banyak meskipun dari harta yang sedikit. Bukan berarti kita terlarang menjadi seorang yang kaya dan banyak harta. Namun kita harus faham bahwa Alloh lah yang mengatur segala pemberian-Nya. Dia lah yang menjadikan fulan kaya-raya dan lainnya miskin harta. Tapi yang jelas kemulian disisi Alloh bukan terletak pada banyak dan sedikitnya harta. Melainkan pada ketakwaan yang bersemi dan berbunga di dalam dada manusia.
Betapa banyak orang bergelimanagan dengan harta namun hidupnya selalu sengsara. Pikirannya selalu was-was memikirkan kekayaan yang dia sendiri tidak menikmatinya. Bahkan seringkali stres berat dikarenakan harta yang disimpannya. Begitulah tabiat harta dunia jika telah masuk kedalam dada, justru akan menjadi bumerang bagi permiliknya. Semua itu adalah pertanda ketidak berkahan pada harta yang dimilikinya meskipun banyak jumlahnya. Lain halnya jika dia mempunyai harta namun digunakan untuk berinfaq di jalan Alloh tentu merupakan keberkahan yang tiada tara.
Oleh karena itu ada beberapa tips meraih kebahagian akan karunia Alloh yang meskipun sedikit akan tetapi insya Alloh penuh keberkahan.
1. Mensyukuri segala nikmat dari Alloh.
Tiada kenikmatan kecuali datangnya dari Alloh. Dan wajib bagi manusia mensyukurinya meskipun sedikit di matanya. Insya alloh dengan bersyukur Alloh akan senantiasa menambahkan nikmat kepadanya. Harta yang melimpah tanpa dibarengi dengan rasa syukur tidak akan menjadi berkah pada pemiliknya.
2. Mencari rizki dengan hati qona’ah serta tidak dipenuhi ambisi dan serakah.
Sifat qona’ah dan lapang dada dengan pemberian Alloh merupakan kekayaan yang tiada bandingnya. Jiwa yang dipenuhi dengan qona’ah akan muncul darinya kebahagian dan keridhaan Alloh padanya.
3. Bekerja dari jalan yang halal dan baik.
Alloh swt berfirman: “Hai sekalian manusia, makanlah yang halal lagi baik dari apa yang terdapat di bumi, dan janganlah kamu mengikuti langkah-langkah setan; karena sesungguhnya setan itu adalah musuh yang nyata bagimu.”(QS. al – Baqoroh[2]:168). Segala bentuk yang halal dan baik walaupun sedikit akan menjadi sumber keberkahan dan kebahagiaan. Dan hendaknya bekerja di waktu pagi karena itu lebih berkah. Sebagaimana do’a Rosululloh saw pada umatnya,”Ya Alloh,berkahilah umatku di waktu paginya”. (HR. Abu Dawud)
4. Gemar berinfaq di saat lapang dan sempit.
Jangan diplesetkan bahwa infaq adalah “inpak” alias iuran paksa yang hanya membuat miskin setelah kaya. Terlalu banyak dalil dari al Qur’an dan as Sunnah yang menerangkan bahwa infaq adalah sarana yang membuat kita kaya di dunia dan di akhirat. Sama sekali tidak ada kesedihan dan kekurangan bagi orang yang berinfaq. Jika kita ingin harta kita berkah, berinfaqlah disaat lapang dan sempit walaupun sedikit.
Saudaraku tercinta… berbahagialah walaupun engkau hanya punya harta sedikit dan rumah kontrakan yang kecil dan sempit. Begitu juga gaji yang terkadang telat dan hidup selalu ngirit.Kita seharusnya harus banyak bersyukur atas nikmat Alloh yang tak pernah terputus. Yang terpenting adalah kita bahagia dan dekat dengan Alloh. Tak jadi masalah meskipun sedikit asal berkah insya Alloh. Wallohu ‘alam.
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar